Search

Friday, March 12, 2010

Menghapus File yang Bandel

Menghapus File yang Bandel

Tanya :
Saya memiliki sebuah file di harddisk. File ini kelihatannya normal, tap! anehnya tidak bisa dihapus. Selalu muncul pesan kesalahan saat dihapus. Saya sudah mencoba berbagai cara, tapi tidak berhasil. Apakah ada cara untuk menghapus file ini?

Jawab :
Ada dua penyebab bandelnya file tersebut. Yang pertama adalah nama file tersebut terlalu panjang.
Cobalah untuk mengurangi panjang nama file dengan fasilitas rename dan cobalah untuk menghapusnya.


Jika ini tidak berhasil, coba cara ini :

1. Klik [Start]>[Run...] dan ketik taskmgr.
2. Pilih tab [Processes], lalu cari explorer.exe dan klik [End Process].
3. Klik [File]>[New task (Run)...] dan ketik cmd.
4. Masuklah ke folder dimana file "bermasalah" tersebut disimpan.
5. Hapus file dengan format perintah del namafile.xxx.
6. Kembali ke Task Manager dan klik sekali lagi [File]>[New task (Run)...].
7. Isikan explorer.exe dan tekan [OK].

No comments:

Post a Comment

Trima kasih atas Kunjungannya..... Tolong..... tinggalkan komentar/pesan agar saya dapat belajar dan belajar, sehingga kelak blog ini dapat bermanfaat.....